BOLMONG, medinavoyage.id — Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) menorehkan sejarah baru dengan meresmikan empat gedung pendukung pendidikan yang dibiayai melalui Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) Tahun Anggaran 2024. Peresmian ini berlangsung di Madrasah Aliyah Kejuruan Negeri (MAKN) Bolaang Mongondow (Bolmong) dan menjadi momentum penting dalam pengembangan kualitas pendidikan berbasis keagamaan di wilayah tersebut.
Empat gedung yang diresmikan adalah Gedung Laboratorium dan Perpustakaan MAKN Bolmong, Gedung Belajar MTsN 1 Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), MIN 2 Manado, serta MIN 1 Minahasa. Acara ini diresmikan langsung oleh Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Utara, H. Ulyas Taha.
Turut hadir dalam peresmian ini Asisten II Sekretariat Daerah (Setda) Bolmong mewakili Pejabat Bupati, Kepala Bagian Tata Usaha Kanwil Kemenag Sulut H. Basri, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bolmong Shabri Makmur Bora, para Kepala Kantor Kemenag Kabupaten/Kota se-Sulawesi Utara, Kepala Madrasah, Pengawas Madrasah, serta ASN dan GTK MAKN Bolmong.
Acara dibuka dengan penyambutan meriah melalui Tari Saman dan Tari Kabela yang dibawakan oleh siswa-siswi MAKN Bolmong. Lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Mars Madrasah kemudian mengiringi suasana khidmat sebelum rangkaian kegiatan utama dimulai.
Dalam prakatanya, Kepala Kantor Kemenag Bolmong, Shabri Makmur Bora, menyampaikan apresiasi atas kehadiran para tamu undangan dan menekankan pentingnya keberadaan MAKN sebagai madrasah bertaraf nasional di Sulawesi Utara.
“MAKN Bolmong dipilih sebagai lokasi peresmian ini untuk menunjukkan bahwa madrasah yang besar dan berkualitas ada di tengah-tengah kita, siap mencetak generasi emas bangsa,” ujarnya, Selasa (4/1/2025).
Sementara itu, Kakanwil Kemenag Sulut, Drs. H. Ulyas Taha, M.Pd, menekankan bahwa pembangunan gedung-gedung ini merupakan bagian dari upaya mewujudkan Indonesia yang maju dan mendunia melalui pendidikan. Beliau juga mengingatkan pentingnya menjaga hubungan harmonis antara pemerintah dan masyarakat dalam menyiapkan generasi emas pada tahun 2045.
“Melalui gedung-gedung ini, kita memfasilitasi pendidikan yang tidak hanya berkualitas, tetapi juga mendukung visi pemerintah dalam memberikan layanan pendidikan terbaik, termasuk program makan bergizi gratis dari Presiden RI,” ungkapnya.
Acara mencapai puncaknya dengan prosesi gunting pita dan penandatanganan prasasti oleh Kakanwil Kemenag Sulut. Penandatanganan ini menandai secara resmi penyerahan gedung-gedung tersebut untuk digunakan dalam aktivitas pembelajaran dan kegiatan pendukung lainnya.
Peresmian ini menjadi bukti nyata komitmen Kementerian Agama dalam meningkatkan mutu pendidikan di Sulawesi Utara. Gedung-gedung baru ini diharapkan dapat menjadi sarana bagi siswa-siswi untuk belajar dan berkembang, sehingga mampu bersaing di kancah nasional maupun internasional.
Dengan adanya fasilitas yang semakin memadai, pendidikan madrasah di Sulawesi Utara semakin mengukuhkan perannya sebagai pilar penting dalam membentuk generasi penerus bangsa yang berdaya saing tinggi dan berakhlak mulia.